Friday, January 18, 2008

Serial Detektif Chloe: Huru-hara Pesta Dansa

Pengarang: Norah McClintock
252 hlm
Rp. 25.000,-
"Pasang sabuk pengaman kalian—perjalanan ini akan sangat menyeramkan."
St. Catherine Standard





Sinopsis:

Pesta Dansa Musim Semi akan segera tiba di sekolah Earl Baron!

Tiga bersaudara, Chloe, Brynn, dan Phoebe, begitu bersemangat mempersiapkan diri. Namun, keceriaan mereka terganggu oleh hadirnya seorang detektif kriminal kepolisian, Paul Levesque—calon suami ibu mereka.

Levesque menemukan bukti saat menyelidiki kasus penganiayaan, dan salah seorang dari tiga gadis itu adalah tersangkanya!

Benarkah tuduhan itu?

Siapakah pelaku sebenarnya?

Apakah Chloe, Brynn, dan Phoebe bisa menghadiri pesta dansa bergengsi itu bersama-sama?

Nah, saya rasa ini awal mula serial Chloe deh. Chloe si bengal yang selalu bikin keluarganya pusing, bertemu dengan Levesque, bahkan terlibat dalam urusan polisi. Chloe dilema, apa yang harus dia lakukan. Melindungi kekasihnya dan teman-temannya, atau... mendengarkan nuraninya.
Lho, kok jadi bikin sinopsis sendiri ya... hehehe... Abisnya bingung mau kasih komentar apa. Betul-betul tak ada yang bisa dikomentari. Hmm... paling-paling... baca aja deh, rasisme anak-anak kanada :P





No comments: